Jumat, 16 November 2012

Manfaat Membaca Al-Quran


Al-Quran adalah kitab suci agama Islam. Umat Islam percaya bahwa Al-Qur'an merupakan puncak dan penutup wahyu Allah yang diperuntukkan bagi manusia, dan bagian dari rukun iman, yang disampaikan kepada Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wa sallam, melalui perantaraan Malaikat Jibril. Dan sebagai wahyu pertama yang diterima oleh Rasulullah SAW. Al-Quran di turunkan Allah SWT dengan tujuan sebagai pedoman hidup manusia agar manusia dapat menjalani hidup selamat di dunia maupun di akhirat.
Sesungguhnya Allah SWT telah menganjurkan kepada manusia untuk membaca Al-Quran agar manusia selalu mendapatkan hidayah dan hidup mereka menjadi tentram. Dan manfaat Al-Quran ini dapat menyembuhkah dan merelaksasi otak kita. Saat kita membaca Al-Quran hati kita dapat menjadi tenang dan bagi orang-orang yang membaca Al-Quran Insya Allah hidupnya akan dilancarkan Allah SWT. Biasanya orang yang suka membaca Al-Quran hidupnya akan lebih baik, hatinya selalu tenang, selalu mensyukuri nikmat Allah, dan selalu mengamalkan apa yang ada pada isi Al-Quran tersebut. Dan itu akan mengubah karakter kitamdan gaya hidup kita, kita akan selalu berpikir dan bertindak positif.
Oleh karena itu marilah kita buat hidup kita menjadi lebih baik yaitu salah satunya dengan membaca Kitab Al-Quran. Dan jangan pernah meragukan kekuatah Allah dan manfaat kitab-Nya.

1 komentar:

  1. Wah aku baru tahu klo Al-Quran manfaatnya banyak banget,
    keren....keren....

    BalasHapus